Jumat, 13 Januari 2017

Tepuk Tangan, dong..


Tadi, saya presentasi mata kuliah Biologi Umum, tentang Sel dan organelnya menggunakan alat peraga sel 3D yang sudah dibuat per kelompok. Kelompok saya dapat giliran pertama. Yaah saya akui, persiapan kelompok saya masih belum maksimal. Selama 30 menit, kelompok saya presentasi di depan. Setelah selesai, sesuai dengan kebiasaan saya pas jaman SMA, pasti ada hiruk pikuk tepuk tangan dari teman sekelas bahkan guru walaupun presentasinya seburuk apapun itu. Dan saat tadi, saya benar-benar prihatin, tak ada satupun yang memberikan tepuk tangan, padahal saya sudah memancingnya dengan memberikan tepuk tangan, supaya teman-teman disitu juga ikutan tepuk tangan. 
Saya bukan gila akan tepuk tangan. Tapi menurut saya, tepuk tangan itu adalah suatu bentuk penghargaan, suatu apresiasi yang dapat memberikan semangat, yang dapat memberikan motivasi dan tepuk tangan adalah sebuah pengungkapan rasa tenang setelah tampil di depan..

Bayangkan, ketika kita sudah tampil di depan, kita disambut oleh ramainya tepuk tangan dari pemirsa. Benar-benar momen yang sangat dirindukan dan momen untuk saling mendekatkan diri satu sama lain, tandanya kita adalah satu dan akan tetap bersama menghadapi segala masalah.

Setelah saya duduk kembali dan giliran kelompok lain yang maju, hati saya benar-benar tidak karuan. Saat itu juga, pokonya saya harus kasih tepuk tangan buat kelompok selanjutnya, tak peduli, teman-teman yang lain mau ikut tepuk tangan atau tidak..
Hati saya benar-benar greget. Ko gitu banget yah.. 
Memangnya tepuk tangan itu mahal apa??

Dan akhirnya, saat kelompok lain selesai presentasi, saya kasih tepuk tangan, beberapa detik diawal, tak ada yang mengikuti saya tepuk tangan, sampai akhirnya satu persatu semuanya ikut tepuk tangan.

Dalam hati saya berkata, Gitu dong kasih tepuk tangannya.. Kita harus bisa menghargai dan memberi apresiasi buat orang-orang yang sudah presentasi, toh mereka presentasi juga memberikan ilmu buat kita.

Sekian..!!


0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas kunjungan anda ke blog Ana. Silahkan berikan komentar dan masukannya :)